Hotel Terme Millepini
Hotel Terme Millepini | |
---|---|
Informasi umum | |
Jenis | Hotel |
Lokasi | Montegrotto Terme, Padova, Italia |
Alamat | Via Cataio 42, Montegrotto Terme, Italia 35036 |
Koordinat | 45°19′08″N 11°47′04″E / 45.318966°N 11.784396°E |
Dibuka | 1997 |
Tanggal renovasi | 2013 |
Penghargaan | Guinness World Records untuk kolam renang terdalam untuk menyelam |
Tim renovasi | |
Arsitek | Emanuele Boaretto |
Informasi lain | |
Jumlah kamar | 100 |
Hotel Terme Millepini adalah hotel bintang empat yang terletak di Montegrotto Terme, Padova, Italia. Di hotel ini terdapat 100 kamar. Hotel ini terkenal karena memiliki kolam renang terdalam di dunia, Y-40, yang diakui oleh Guinness World Records.[1] Hotel ini pertama kali dibangun pada tahun 1997 dan direnovasi pada tahun 2013.[2][3]
Kolam Y-40
[sunting | sunting sumber]Kolam "The Deep Joy" Y-40 pertama kali dibuka pada tanggal 5 Juni 2014 dan dirancang oleh arsitek Emanuele Boaretto. Kolam ini memiliki kedalaman sebesar 40 m dan merupakan yang terdalam di dunia. Di kolam ini terdapat air panas bervolume 4.300 m3 dengan suhu 32-34 °C.[4] Di kolam ini terdapat terowongan bawah tanah yang dapat dilewati oleh pengunjung. Selain itu, hotel ini menawarkan tiket freedive dan scuba dive.[1][5]
Setelah kolam ini dibuka, kolam ini langsung mendapat gelar rekor dari Guinness dan menyabet gelar ini dari kolam Nemo 33 di Belgia.
Galeri
[sunting | sunting sumber]-
Pemandangan lubang yang mencapai kedalaman 40 m
-
Pemandangan dari terowongan yang dapat dilewati pengunjung
Referensi
[sunting | sunting sumber]- ^ a b Olivia Rzadkiewicz (22 September 2014). "Dive into the world's deepest swimming pool at 130ft". The Daily Telegraph. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-09-24. Diakses tanggal 24 September 2014.
- ^ "Hotel Terme Millepini-Montegrotto Terme". Incentive Magazine. Northstar Travel Media LLC. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2016-03-04. Diakses tanggal 24 September 2014.
- ^ "Y-40: we are officially a Guinnes World records!". Millepini. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-09-26. Diakses tanggal 24 September 2014.
- ^ Chloe Hamilton (23 September 2014). "Y-40 Deep Joy: This is the world's deepest swimming pool". The Independent. Diakses tanggal 24 September 2014.
- ^ "Y-40 The Deep Joy". Y-40. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-10-28. Diakses tanggal 24 September 2014.